DOA



1. PERINTAH BERDO'A
Dan Tuhanmu berfirman: "Berdoalah kepada-Ku, niscaya
akan Kukabulkan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang
menyombongkan diri dari menyembah-Ku (berdoa) akan
masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina " (QS Al
Mukmin 60)

Dari Abu Huroiroh rodhiyallohu 'anhu, dari Nabi
Shollallohu 'alaihi wa Sallam bersabda : "Tidak ada
sesuatupun yang lebih mulya menurut Alloh Ta'ala
daripada do'a " (HR Tirmidzi, Ibnu Majah, Al Hakim dan
Ibnu Hibban di dalam shohihnya hadits)

2. BAB MENGANGKAT TANGAN DIDALAM BERDO'A

Dan berkata Abu Musa Al Asy'ari : "Berdoa Nabi
Shollallohu 'alaihi wa Sallam, kemudian beliau
mengangkat kedua tangannya, sehingga aku bisa melihat
putihnya kedua ketiak Nabi !". Dan berkata Ibnu Umar :
"Nabi mengangkat kedua tangannya dan berdoa "Ya Alloh
aku cuci tangan kepadamu terhadap apa-apa yang
diperbuat Kholid !" (waktu itu Kholid membunuh orang
padahal orang tersebut sudah mengucapkan salam
pertanda bahwa dia muslim). Berkata Abu
Abdillah : " Dan Al Uwaisiy berkata : "Telah bercerita
kepadaku Muhammad bi Ja'far, dari Yahya bin Said dan
Syarik, bahwa keduanya mendengar hadits dari Anas,
dari Nabi, bahwa Nabi mengangkat kedua tangannya
sehingga aku (Anas) bisa melihat pada putihnya kedua
ketiak Nabi !" (HR Bukhori, Kitab ad Da'awat )

Dari Abdurrohman bin Samuroh berkata : "Suatu ketika
aku sedang memanah dengan anak panahku pada zaman
Rosululloh Shollallohu 'alaihi wa Sallam, ketika itu
terjadilah gerhana matahari, maka aku membuang anak
panahku, dan aku berkata "Niscaya aku akan melihat
sungguh pada hal baru yang terjadi pada Rosululloh
dalam hal gerhana matahari pada hari ini !" (aku akan
melihat apa yang dilakukan Rosululloh, ketika hari ini
terjadi sesuatu yang baru terjadi, yaitu gerhana
matahari). Maka sampailah aku kepadanya, dan
beliau sedang mengangkat kedua tangannya sambil
berdoa, membaca takbir, tahmid dan tahlil,
(demikianlah terus) hingga ditampakkanlah matahari.
Maka Nabi membaca 2 surat dan sholat 2 rokaat
(dilakukan selama gerhana berlangsung) ". (HR
Muslim)

Dari 'Atho' berkata : Berkata Usamah bin Zaid : "Aku
jadi boncengannya Nabi Shollallohu 'alaihi wa Sallam
di Arofah. Maka (ketika itu) Nabi mengangkat kedua
tangannya sambil berdoa. Maka condong pada Nabi unta
beliau sehingga jatuhlah tali kendali unta tersebut.
Maka Nabi mengambil tali kendali tersebut dengan salah
satu tangannya, dan beliau mengangkat sebelah tangan
yang lain (untuk berdoa)". (HR Nasaiy Kitab Al Manasik
Al Hajj)

Dari Umar bin Al Khottob rodhiyallohu 'anhu berkata :
"Adalah Rosululloh Shollallohu 'alaihi wa Sallam
ketika mengangkat kedua tangannya didalam berdoa,
beliau tidak menurunkan kedua tangannya itu sehingga
beliau mengusapkan keduanya pada wajahnya !". Berkata
Muhammad bin Al Mutsanna didalam haditsnya : "Tidak
mengembalikan pada kedua tangannya sehingga beliau
mengusapkan keduanya pada wajahnya !". (HR Tirmidzi
Kitab ad Da'awat)

Dari Salman rodhiyallohu 'anhu berkata : Bersabda
Rosululloh Shollallohu 'alaihi wa Sallam :
"Sesungguhnya Alloh adalah Dzat Maha Pemalu lagi Maha
Dermawan, Dia malu ketika seorang hamba telah
mengangkat kedua tangannya, lantas dia mengembalikan
kedua tangannya dalam keadaan kosong lagi merugi (apa
yang diminta dalam doanya tidak diberi oleh
Alloh). (HR Abu Dawud dan Tirmidzi, serta mereka
menganggap hadits ini hasan. Juga Ibnu Majah, Ibnu
Hibban dan Al Hakim dalam shohihya hadits. Berkata Al
Hakim : Hadits ini shohih menurut syarat 2 syaikh
(Bukhori dan Muslim))

3. DALIL TENTANG BERDOA SETELAH SHOLAT WAJIB

Rosululloh Shollallohu 'alaihi wa Sallam memegang
tangan Mu'adz dan bersabda : "Wahai Mu'adz,
sesungguhnya demi Alloh, mencintai engkau, demi Alloh
sesungguhnya aku mencintai engkau. Maka Nabi bersabda
: "Wahai Mu'adz aku wasiat kepadamu, sungguh janganlah
engkau tinggalkan berdoa di setiap selesai sholat
(yang artinya) Ya Alloh, tolonglah aku (agar selalu
menetapi) ingat kepada-Mu, syukur kepada-Mu dan
sebaik-baik ibadah kepada-Mu ! " (HR Abu Dawud dan
Nasaiy, dan menganggap shohih padanya Ibnu Hibban dan
Al Hakim)

Dari Zaid bin Arqom berkata : "Aku mendengar
Nabiyulloh Shollallohu 'alaihi wa Sallam bersabda ",
dan Sulaiman berkata : "Adalah Rosululloh Shollallohu
'alaihi wa Sallam berdoa di setiap selesai sholat
(yang artinya) "Ya Alloh, Tuhan kami dan Tuhan segala
sesuatu !". (HR Abu Dawud dan Nasaiy)

Dari Abu Umamah rodhiyallohu 'anhu berkata :
"Ditanyakan kepada Rosululloh doa manakah yang lebih
didengar. Bersabda Nabi : "(Doa pada saat) tengah
malam yang akhir dan pada saat selesai sholat wajib".
Tirmidzi berkata : Ini hadits hasan ! (HR Tirmidzi)

4. BAB MENGANGKAT TANGAN KETIKA BERDOA SETELAH SHOLAT
WAJIB

Dari Fadhli bin Abbas rodhiyallohu 'anhu berkata :
Bersabda Rosululloh Shollallohu 'alaihi wa Sallam :
"Sholat itu dua-dua (dibagi dalam 2 tahap--ket),
engkau membaca tahiyat didalam tiap dua rokaat
(tahiyat awal pada akhir dua rokaat pertama dan
tahiyat akhir pada akhir sisa rokaat selanjutnya) .
Engkau (kerjakan dengan) khusyu', rendah diri, merasa
hina dan merasa lemah, (dan ketika berdoa) engkau
menengadahkan kedua tanganmu !". Nabi bersabda : "
Engkau mengangkat kedua tangan itu kepada Tuhanmu,
(dengan cara) menghadapkan bagian dalam kedua tangan
itu pada wajahmu, seraya engkau berkata Ya Robbi Ya
Robbi !. Dan barangsiapa yang tidak mengerjakan
demikian itu maka sungguh dia demikian dan demikian
(maksudnya rugi) (HR Tirmidzi, Nasaiy dan Ibnu
Khuzaimah didalam shohihnya Hadits)

Bercerita kepadaku Muhammad bin Abu Yahya, dia berkata
: "Aku melihat Abdulloh bin az Zubair, dan dia
(Abdulloh bin as Zubair) melihat seorang laki-laki
sedang mengangkat kedua tanggannya untuk berdo'a
sebelum dia selesai dari sholatnya. Maka ketika
laki-laki tersebut selesai dari sholatnya, Abdulloh
bin az Zubair berkata : "Sesungguhnya Rosululloh
Shollallohu 'alaihi wa Sallam tidaklah mengangkat
tangannya (untuk berdoa) sehingga beliau selesai dari
sholatnya !" (HR Thobroni didalam Al Kabir, dan para
perawinya tsiqoh)

No comments: